UIM BERIKAN HADIAH BEASISWA TOTAL 15 JUTA PADA KEGIATAN NU JALAN SEHAT


Universitas Indonesia Mandiri – Lampung Selatan, 27 Februari 2025. Universitas Indonesia Mandiri hadir pada acara jalan sehat dalam rangka Harlah Ke 102 Nahdatul Ulama. Kegiatan ini di laksanakan oleh Majelis Wakil Cabang Nahdatul Ulama kecamatan Kalianda yang berlokasi di lapangan Cipta Karya Kalianda.

Rangkaian acara peringatan Harlah ke-102 NU di Kalianda ini meliputi kegiatan jalan sehat, donor darah, dan pengobatan gratis. Dalam kegiatan ini turut hadir mewakili univeristas Indonesia mandiri  yakni Wakil rektor bidang akademik Dr.Drs Eko Kuntarto,M.Pd.,M.Comp,Eng., di damping Dekan Fakultas Sains dan Teknologi Rahmat Hidayat,S.Sos.,MPA.,MSi.,Ph.D, para pengurus MWCNU, lembaga dan badan otonom (Banom) NU, serta masyarakat umum kurang lebih 2000 orang. Adapun rute jalan sehat pada kegiatan ini di awali dari lapangan cipta karya menuju pertigaan rawa-rawa, menuju pertigaan hotel beringin, selanjutnya belok kanan meuju pertigaan pantai sanggar, menuju ke stadion raden intan dan di akhiri kembali final di lapangan cipta karya.

Kegiatan ini di buka oleh sambutan Ketua MWCNU kalianda , camat kalianda dan ketua PCNU kabupaten lampung selatan. Dalam kegiatan ini univeristas Indonesia mandiri diberikan waktu untuk mengenalkan dan mensosialisasikan tentang Kampus UIM, prodi, beasiswa dan juga pembukaan mahasiswa baru yang sudah di buka pada gelombang kedua bulan ini.

Selain itu dalam sambutan sosialisasinya yang diwakili oleh Wakil rektor bidang akademik Dr.Drs Eko Kuntarto,M.Pd.,M.Comp,Eng.beliau menyampaikan rasa bangga adanya kegiatan ini.

“kegiatan ini sangat positif sekali, selain dapat meningkatkan kebugaran jasmani kegiatan ini juga memupuk kekeluargaan, untuk itu dengan rasa bangga kami juga memperkenalkan kampus Universitas Indonesia mandiri di kabupaten lampung selatan dengan banyak beasiswa, prodi dan kualitas dosen serta fasilitas yang memadai” kata Wakil Rektor Bidang Akademik

Diakhir acara selain perkenalan kampus dan sosialisasi kampus universitas indoensia mandiri memberikan beasiswa total 15 juta untuk 3 orang yang beruntung dan berhak mendpaatkan masing-masing 5 juta untuk melanjutkan Pendidikan di Univeristas Indonesia Mandiri.(Cy-Hms).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


Other news

  • UIMandiri Sambut Kunjungan Uskup Keuskupan Tanjungkarang, Dorong Pendidikan Inklusif dan Berkarakter

    UIMandiri Sambut Kunjungan Uskup Keuskupan Tanjungkarang, Dorong Pendidikan Inklusif dan Berkarakter

    Universitas Indonesia Mandiri (UIMandiri) Lampung Selatan menerima kunjungan Uskup  Keuskupan Tanjungkarang, Mgr. Vinsensius Setiawan Triatmojo, bersama rombongan Keuskupan, di Aula Kebangsaan Kampus UIMandiri Kecamatan Penengahan, Kabupaten Lampung Selatan, Selasa (6/1/2026). Kunjungan tersebut dihadiri Staf Ahli Bupati Lampung Selatan Anton Carmana yang mewakili Bupati Radityo Egi Pratama, beserta jajaran pimpinan universitas, sivitas akademika, dan tamu undangan setempat.…

  • Pekan Olahraga HIMA Bisnis UIM Lampung Resmi Digelar, Wadah Sportivitas dan Kebersamaan Mahasiswa

    Pekan Olahraga HIMA Bisnis UIM Lampung Resmi Digelar, Wadah Sportivitas dan Kebersamaan Mahasiswa

    Universitas Indonesia Mandiri (UIM) Lampung melalui Program Studi Administrasi Bisnis menggelar Pekan Olahraga Himpunan Mahasiswa (HIMA). Bisnis yang berlangsung mulai 4 hingga 31 Januari 2026. Kegiatan tersebut dipusatkan di Kampus Universitas Indonesia Mandiri (UIM) Lampung dan resmi dibuka pada Minggu (4/1/2026). Pekan olahraga ini mempertandingkan sejumlah cabang olahraga, di antaranya voli ball, mini soccer, badminton,…

  • Menko Pangan RI Tekankan Peran Generasi Muda dalam Smart Agroforestry pada Dialog Nasional di UIM Lampung

    Menko Pangan RI Tekankan Peran Generasi Muda dalam Smart Agroforestry pada Dialog Nasional di UIM Lampung

    Universitas Indonesia Mandiri (UIM) Lampung sukses menjadi tuan rumah Dialog Nasional bersama Menteri Koordinator Bidang Pangan Republik Indonesia dengan mengusung tema “Partisipasi Pengelolaan Smart Agroforestry dalam Mendorong Kebijakan Inovasi melalui Kolaborasi Inter-Generasi”. Acara ini berlangsung di Aula Kampus UIM pada Selasa (2/12/2025), hasil kerja sama antara Kementerian Koordinator Bidang Pangan dan UIM Lampung. Kegiatan tersebut…